Melakukan beberapa kegiatan dalam satu waktu bagi ibu rumah tangga, itu hal biasa. Misalnya sambil meninabobokan si kecil yg sudah mulai mengantuk, diwaktu yg sama pula aku mengajari Iqlima dan Helmi yg sedang mengerjakan PR, bahkan masih bisa ditambah lagi sambil on line.
Menghadapi 3 anak dalam satu waktu memang tidak mudah karena mereka selalu berebut, masing-masing minta yg paling dulu, belum lagi si kecil yg tidak mau dicuekin harus selalu dielus-elus sebelum akhirnya tertidur pulas.
Sebuah aktifitas keseharian yg harus aku nikmati, karena aku tahu hal-hal seperti inilah yg akan aku rindukan. Ketika suatu saat nanti anak-anak tumbuh dewasa, dan satu persatu meninggalkan kami yg kesepian, maka hal-hal seperti inilah yg akan kami ingat dan kami rindukan.
Sepertihalnya orangtuaku, akupun suatu saat mungkin akan mengalaminya.
Tanpa bermaksud melankolis atau mendramatisir tapi hanya sebagai pengingat agar keriuhan dan kerewelan anak-anakku bisa aku nikmati tanpa menganggapnya sebagai beban.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar