museum Topkapi Istanbul, Turki
Tiada ingin bersua kalau tak rindu, tiada rindu kalau tak cinta. Hanya saja, kadar cintaku yang belum seberapa, membuatku tak bisa bertemu denganmu walau dalam mimpi.
Namun, rindu ini membuat rasaku ingin mencari tahu, untuk mendapat kabar tentangmu. Berusaha memahamimu lebih jauh, lewat jejak yang kau tinggalkan. Meski semua itu hanya membuat tumpah airmataku, karena semakin merindumu.
Hingga akhirnya, dimuseum Topkapi rinduku berlabuh. Meski lewat dunia maya, namun cukup membuat lega. Kupandangi satu persatu benda milikmu, sambil sesekali melantunkan shalawat atasmu.
jubah sederhana Sang pemimpin dunia, Rasulallah
Surat dakwah Rasulullah yang dikirimkan kepada beberapa kepala negara didunia waktu itu pun, masih tersimpan di museum. Surat tersebut berisi ajakan untuk memeluk agama Islam.
surat Rasulullah untuk Raja Najasi
surat Rasulullah untuk Raja Heraclius
surat Rasulullah untuk penguasa Mesir
surat Rasulallah untuk rakyat Oman
The Great Prophet Muhammad telah membawaku menelusuri jejakmu, tuk memuaskan dahaga rinduku. Hingga aku sampai di sudut Topkapi Museum, secara virtual.
Tiadalah bermakna menyaksikan benda-benda peninggalanmu, tanpa aku laksanakan segala anjuranmu. Shalawat serta salam semoga senantiasa mengalir atasmu, ya...Rasulallah.
luar biasa jubah dan sandalnya begitu besar ..
BalasHapusmungkin sesuai dengan postur tubuh orang Arab waktu itu :)
Hapus